Jayapura, Dana Otsus merupakan program prioritas dari pemerintah pusat untuk mempercepat peningkatan derajat kesejahteraan dan pembangunan ekonomi masyarakat Papua.
Yulies Wonda (Kepala Distrik Mewoluk) menyatakan bahwa dirinya mendukung penuh atas kebijakan pemerintah untuk memperpanjang Otsus di Papua. Namun dirinya juga mengingkan agar perlu dilakukan evaluasi pembagian dana Otsus ke masyarakat.
Yulies berharap pemerintah harus melakukan pengawasan penggunaan anggaran dan harus berani melakukan penegakan hukum kalau ada anggaran yang diselewengkan.
“Masyarakat Asli Papua berharap dana Otsus Jilid II harus tetap berlanjut karena Otsus merupakan salah satu sumber dana dan solusi paling tepat untuk untuk percepatan pembangunan dan kesejahteraan bagi Orang Asli Papua (OAP)”, tambahnya.